Home » » MAN 1 Kota Padang Juara 2 Gebyar PMR Wira Tingkat Kota Padang

MAN 1 Kota Padang Juara 2 Gebyar PMR Wira Tingkat Kota Padang



Padang, (Inmas) – Palang Merah Remaja (PMR) Wira MAN 1 Kota Padang meraih Juara 2 pada Gebyar Lomba PMR Wira tingkat Kota Padang yang dilaksanakan oleh SMA Kartika I-5 Padang. Kegiatan yang dimulai tanggal 5 dan ditutup tanggal 9 Oktober 2019 tersebut dilaksanakan di Bumi Perkemahan Lemdadika Padang Besi Padang, dengan diikuti oleh SMA/SMK/MA yang ada di Kota Padang.

Dalam penjelasannya, pembina PMR Wira MAN 1 Kota Padang, Maifiyetri kepada tim Humas mengatakan, pada Gebyar Lomba PMR Wira yang dilaksanakan SMA Kartika I-5 Padang tersebut diperlombakan beberapa cabang lomba, diantaranya lomba Pertolongan Pertama (PP), Cerdas cermat, Pasang Bongkar Tandu Darurat, MTQ, Shalat Jenazah, Tapak Perkemahan, Gelora Stage Art, dan Pemilihan Putra Putri Gelora.

Seluruh peserta pada ajang tersebut memperlihatkan kebolehan dan ketangkasan masing-masing cabang lomba. PMR Wira MAN 1 Kota Padang yang sudah banyak memiliki pengalaman lomba bertekad menjadi yang terbaik dalam kegiatan tersebut.

“Dalam lomba ini kita bertekad menjadi yang terbaik. Untuk itu persiapan dilakukan secara maksimal oleh anggota PMR. Dari hasil usaha tersebut dan dukungan dari Kepala MAN 1 Kota Padang serta doa seluruh civitas akademikan madrasah, kita mampu meraih Juara 2 tingkat Kota Padang”, ungkap Maifiyetri dengan penuh rasa bangga.

Prestasi yang diraih PMR Wira MAN 1 Kota Padang tersebut diantaranya, Juara 1 sebanyak 3 cabang, yaitu MTQ, Tapak Perkemahan, dan Shalat Jenazah. Juara 2 sebanyak 2 cabang, yaitu Pertolongan Pertama, dan Cerdas cermat. Sementara cabang bongkar pasang tandu darurat meraih Juara 3. Kemudian cabang Gelora Stage Art meraih Juara Harapan 1.

Disamping itu, tim PMR Wira MAN 1 Kota Padang terpilih sebagai tim Favorit 1.

Kepala MAN 1 Kota Padang, Marliza memberikan appresiasi yang besar pada tim PMR Wira yang telah berhasil berjuang di Bumi Perkemahan Lemdadika Padang Besi Padang. “Prestasi ini merupakan bukti bahwa siswa madrasah mampu bersaing dengan sekolah umum lainnya. Kita dari madrasah merasa bangga karena para siswa kita ini mampu berbuat yang terbaik yang tidak hanya mengharumkan nama MAN 1 Kota Padang, akan tetapi juga membanggakan bagi Kementerian Agama Kota Padang”, sebut Kepmad.

Lebih lanjut disampaikan oleh Marliza bahwa madrasah selalu memberikan dukungan sesuai dengan kemampuan yang ada untuk mewujudkan prestasi siswa dalam setiap ivent yang diikuti. Kemudian Kepmad juga memberikan ucapan selamat dan terima kasih kepada pembimbing dan pelatih PMR Wira. “Semoga prestasi demi prestasi akan selalu diraih oleh MAN 1 Kota Padang, sesuai dengan motonya MansapaJaya”, tutup Marliza. (AJ)

Ditulis Oleh Tim TIK MAN 1 Padang

MAN 1 Padang adalah Sekolah Menengah Atas berciri khas Islam di bawah Kementerian Agama Republik Indonesia.

Komunitas di: Facebook | Twitter | Google Plus :: Terima kasih atas kunjungan Anda ! ::

0 komentar:

Posting Komentar